BOLMONG, dutademokrasi.co.id– Untuk memajukan daerah Kabupaten Bolaang Mongondow, Bupati Bolaang Mongondow Yusra Al-Habsyi Jumat (25/04/2025) menemui secara langsung tiga Menteri untuk mendiskusikan kemajuan daerah kedepannya dalam pemerintahan menuju masyarakat yang Maju dan Sejahtera (JUARA).
Kesempatan pertama, Yusra Al-Habsyi sekitar pukul 11 WIB menemui Menteri Sosial Saifullah Yusuf. Keduanya membahas terkait dengan program dan pagi anggaran Kementerian Sosial Tahun 2025. Hal lainnya terkait pula dengan data kemiskinan di daerah yang harus sesuai dan singkron dengan pemerintah pusat agar pengambilan keputusan terkait dengan kebijakan program Kemensos itu jelas. “Salah satu program Kemensos itu adalah Sekolah Rakyat. Program ini memberikan manfaat memutuskan mata rantai kemiskinan,” Kata Bupati Yusra Al-Habsyi.
Kaitannya dengan Bantuan Sosial (Bansos) dalam diskusi tersebut, sifatnya hanyalah penanganan sementara oleh pihak Kemensos. “Bansos sifatnya terbatas. Solusinya hanyalah Sekolah Rakyat,” Ujar Bupati Bolmong.
Pukul 13.00 WIB Bupati Bolaang Mongondow Yusra Al-Habsyi bertemu langsung dengan Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat Indonesia Muhaimin Iskandar. Akrab disapa Cak Imin ini bertemu secara langsung di ruang kerjanya Kantor Menko PMI Jakarta. “Kami dengan Pak Menko berdiskusi terkait Program bantuan pemberdayaan masyarakat dan percepatan pemanfaatan bandara dengan kapasitas pesawat lebih besar,” Ungkap Yusra Al-Habsyi.
Setelah dengan Cak Imin, Bupati Bolaang Mongondow kembali menemui Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotdjo di Kantor Menpora Jakarta. “Bersama Kami membahas sekaligus mengusulkan program Menpora untuk pembangunan Stadion Olahraga di Bolaang Mongondow Raya,” Ujar Bupati.
Kaitan dengan hal tersebut, Bupati Bolaang Mongondow yang belum 100 hari menjalankan tugasnya, mengucap terima kasih atas atensi dari pemerintah pusat yang secara langsung menyambut kedatangannya. “Kunjungan kami disambut dengan baik oleh pemerintah pusat. Kami merasa bersyukur dan berterima kasih tentunya kepada pak Menteri, sudah menyambut secara langsung di ruang kerja masing-masing. Ini menjadi atensi kami di daerah untuk kedepan menjadi lebih baik lagi,” Ucapnya.
Chandra Paputungan