BOLMONG, dutademokrasi.co.id– Dinas Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow Rabu (30/04/2025) melakukan pengawasan Kesehatan terhadap Calon Jamaah Haji (CJH) dalam pelaksanaan manasik haji yang digelar di Halaman Masjid Kantor Bupati-Lolak.
Kegiatan ini merupakan rangkaian yang harus diikuti oleh seluruh CJH sebelum berangkat ke tanah suci Malah Almukaramah untuk menyelenggarakan ibadah haji. Kegiatan sakral ini diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Bolaang Mongondow.
Kepala Dinas Kesehatan I Ketut Kolak mengatakan pihaknya akan memberikan pelayanan terbaik sebelum diberangkatkan seluruh CJH Kabupaten Bolaang Mongondow menunaikan ibadah haji. “Pemeriksaan kesehatan selalu kami lakukan untuk melakukan pengawasan Kesehatan seluruh Calon Jamaah Haji,” Kata Kolak.
Sejauh ini, dia memastikan kondisi kesehatan para CJH Kabupaten Bolaang Mongondow terbilang baik. “Untuk pelaksanaan manasik Haji ini kami juga melakukan pengawasan. Ada tim Kesehatan yang kami turunkan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan setiap saat dalam kegiatan-kegiatan CJH sebelum diberangkatkan,” Ujarnya.
Chandra Paputungan